Nyang pernah ngunjungin

free counters

Sabtu, 24 April 2010

Manusia dan Tabiatnya

Bismillah...

Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.(An Nisaa’:001)

  • Nama-nama manusia

1. Al Insan

Manusia ditinjau dari kelompoknya, atau secara keseluruhan.

“Bukankah telah datang atas manusia satu waktu dari masa, sedang Dia ketika itu belum merupakan sesuatu yang dapat disebut?. Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari setetes mani yang bercampur yang Kami hendak mengujinya (dengan perintah dan larangan), karena itu Kami jadikan Dia mendengar dan melihat.”(Al Insaan:1-2)

2. Al Basyar

Manusia dilihat dari seorang diri,bukan dari kelompok.

3. Bani Adam

Manusia dilihat dari asal keturunannya.

“Dan Sesungguhnya telah Kami muliakan anak-anak Adam, Kami angkut mereka di daratan dan di lautan, Kami beri mereka rezki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan makhluk yang telah Kami ciptakan.”(Al Israa:70)

4. An Naas

Manusia dilihat dari segala permasalahan hidupnya.

“Katakanlah: "Aku berlidung kepada Tuhan (yang memelihara dan menguasai) manusia.Raja manusia.Sembahan manusia.Dari kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi,yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia,dari (golongan) jin dan manusia.”(An Naas:1-6)


  • Proses Kejadian manusia secara umum

Allah menciptakan Adam,Hawa,laki-laki dan perempuan(inti dari An Nisaa’:1).Diciptakan manusia melalui beberapa tingkatan kejadian(Nuh:14).Dari suatu waktu yang belum dapat disebut(Al Insan:1-2). Dari sari ati tanah,dari sari pati air yang hina[air mani].(As Sajadah:7-8). Dari air mani itu tersimpan dalam rahim,suatu tempat yang kokoh(Al Mu’minuun:12-13).Setelah terpancar dari antara tulang belulang sulbi laki-laki dan tulang dada wanita(Ath Thaariq:5-7). Jadilah segumpal darah, kemudian jadlah segumpal daging, kemudian jadilah tulang belulang,kemudian dibungkuslah dengan daging,terbentuklah hal itu dalam rahim dengan bentuk yang lain(Al Mu’minuun:14). Kemudian ditiupkan ruh padanya(As Sajadah:9)

Proses diatas dijelaskan dalam Al-Qur’an sejak abad VII dan kedokteran modern menemukan dan mengakuinya pada abad XII.

C. Tujuan diciptakan manusia

Manusia diciptakan bukan secara main-main melaikan untuk mengemban amanah untuk mengabdi/beribadah (Al Mu’Minuun:115),(Al Ahzab:72),(Adz Dzariyat:56),untuk menjadi Khalifah(Al Baqarah:30) yang dibedakan derajatnya satu dengan lainnya untuk mengujimu(Al An’am:165) untuk amar ma’ruf nahi munkar(Al Imraan:110),yang diperhatikan oleh Allah(Ar Rahmaan:31),dengan dimintai pertanggungjawabannya(Al Qiyamah:36).


  • Sifat sifat manusia

Ø Manusia bersifat tergesa-gesa(Al Israa:11)

Ø Suka membantah(Al Kahfi:54)

Ø Melampaui batas(Yunus:12)

Ø Kikir(Al Ma’aarij:19)

Ø Keluh kesah(Al Ma’aarij:20)

Ø Ingkar, tak mau bersyukur(Al ‘Aadiyaat:6)

Ø Melihat dirinya serba cukup(Al ‘Alaq:7)

Ø Bersusah payah(Al Balad:4)

Ø Bersifat lemah(An Nisaa’:28)


sumber:-Al Qur'an

-buku "Klasifikasi kandungan al Qur'an",C.Hadhiri SP,1994

Tidak ada komentar:

Berita Bola...